Dalam dunia bisnis online, yang paling berpotensi untuk mendapatkan pasif income adalah dengan membangun blog, ataupun membuat game smartphone.
Kenapa keduanya bisa menghasilkan pasif income?
Jawabannya karena dalam membangun blog dan game, yang memerlukan usaha ekstra hanya di awal saja. Untuk seterusnya (setelah menghasilkan uang), blog maupun game bisa dikelola dengan santai -- atau tak 'disentuh' pun tetap bisa menghasilkan uang.
Beda halnya dengan berjualan online atau bisnis ecommerce. Apabila tak ada 'usaha' untuk membuat barang terjual, maka tak ada penghasilan yang didapatkan. Belum lagi 'usaha' untuk mengepak barang, mengirim barang, menghandle costumer dan lain sebagainya yang harus dilakukan secara terus-menerus.
Kembali ke topik utama, yaitu tentang blog dan game smartphone. Antara blog vs game smartphone, kira-kira yang manakah yang bertahan lebih lama dari segi eksistensi?
Ada yang tahu jawabannya?
Kalau dilihat dari contoh nyata yang terjadi di lapangan, tampaknya BLOG -lah yang bertahan lebih lama ketimbang GAME. Contoh tersebut bisa dilihat pada blog Techcrunch.com versus game Angry Birds.
Blog Techcrunch.com didirikan sejak tahun 2005. Sampai sekarang blog tersebut tetap eksis, bahkan brandnya semakin kuat dan penghasilannya semakin besar.
Bandingkan dengan game Angry Birds. Padahal game tersebut didirikan agak belakangan, yakni tahun 2010 -- namun saat ini game tersebut sudah mulai tenggelam. Padahal game tersebut sempat booming di tahun 2013-2014, namun sekarang game tersebut kalah pamor dari Clash of Clans (COC), Pokemon Go, Clash Royale dan lain-lain.
Mengapa eksistensi game kalah dibandingkan eksistensi blog?
Mari kita analisa satu persatu, berdasarkan karakteristik dari blog maupun game smartphone.
1. Blog
- isinya bisa berupa informasi, tutorial dan hal-hal yang dicari orang banyak
- konten selalu mengikuti perkembangan terkini (konten dinamis)
- semakin lama umur blog, semakin bagus posisinya di search engine
- konten mengikuti selera orang banyak
- cara monetisasi beragam.
2. Game smartphone
- isinya adalah permainan / hiburan di saat bosan
- konten terbatas pada konsep awal game, paling-paling cuma ada penambahan fitur (konten statis)
- umur game tidak berpengaruh terhadap ke'viral'an sebuah game
- tidak bisa mengikuti selera orang banyak, karena konten bersifat statis sejak awal
- cara monetisasi tak sebanyak blog.
Bagaimana penilaian anda mengenai blog dan game smartphone berdasarkan karakteristik yang dijelaskan di atas?
Tampak jelas kalau karakteristik blog lebih bersifat JANGKA PANJANG dan bertahan lebih lama (konten dinamis / mengikuti perkembangan jaman). Selain itu, blog yang sudah lama berdiri -- lebih bagus posisinya di mesin pencari ketimbang blog baru. Beda dengan karakteristik game yang sifat kontennya tidak berubah sejak awal dibuat, dan cenderung menurun trennya apabila ada game baru yang naik daun.
Itulah sekedar analisa dan pengamatan yang dilakukan admin, seputar dunia blog dan dunia game smartphone. Terlepas dari 'keunggulan' blog dari segi 'durasi' eksistensi, membangun game juga tidak buruk-buruk amat. Apabila anda mampu membangun game yang bagus dan banyak yang mendownload, bisa saja anda mampu menghasilkan uang berkali-kali lipat lebih besar dari penghasilan blog. Jadi, anda bisa memaksimalkan 'masa booming' game buatan anda untuk meraup uang sebanyak-banyaknya.
Urusan penurunan tren dan lain-lain tak usah dipikirkan. Apabila game tersebut sudah 'turun daun', maka buat lagi game baru -- agar menghasilkan uang yang lebih banyak lagi.
Baca juga:
Sekian dahulu ulasan kami mengenai masa eksistensi blog vs game smartphone yang 'dimenangkan' oleh blog. Semoga ulasan yang singkat ini bisa menambah wawasan anda seputar 2 'cabang' dari bisnis online tersebut.
Semoga bermanfaat!