5 Cara Jitu Dalam Mengatasi Bad Mood
Apakah anda pernah merasakan bad mood?
Bagi anda yang usianya masih remaja, situasi bad mood adalah hal yang wajar. Namun beda kasusnya kalau anda sudah berusia matang, di mana anda (seharusnya) bisa memanage suasana hati anda sendiri.
Memang tak sedikit mereka yang usianya sudah dewasa, namun masih merasakan bad mood. Biasanya hal seperti ini dialami oleh wanita, karena wanita sangat identik dengan perasaan. Dan tentunya faktor yang mempengaruhi mood seseorang adalah perasaan.
Pertanyaannya sekarang, adakah tips atau cara untuk menghilangkan bad mood?
Bad mood erat kaitannya dengan suasana hati seseorang. Semakin sering orang 'main hati', maka mood-nya pun cenderung akan terpengaruh. Maka dari itu, situasi seperti ini sangat identik dengan wanita -- yang cenderung lebih mengandalkan perasaan ketimbang logika.
Lalu bagaimana cara mengatasi situasi bad mood ini?
Jawabannya, cobalah untuk mengikuti 5 tips berikut ini!
Perubahan mood bisa terjadi gara-gara melamun. Apalagi yang dilamunkan adalah hal yang membuat sedih ataupun kesal. Alangkah baiknya agar anda menghindari yang namanya melamun, yakni dengan mengobrol dengan sahabat ataupun keluarga anda. Jangan biarkan pikiran anda menerawang dalam kesendirian, karena itu berpotensi mengakibatkan mood anda berubah.
2. Lakukan hal-hal yang anda suka
Ketika mood sedang buruk, cara terbaik mengatasinya adalah dengan meyibukkan diri. Salah satu kesibukan yang bagus adalah, melakukan hobi ataupun hal-hal yang anda suka, asalkan positif. Niscaya perlahan-lahan bad mood anda akan 'tenggelam' oleh kesibukan anda.
3. Singkirkan hal-hal yang mengganggu pikiran anda
Ada 'ganjalan' di pikiran terkadang membuat seseorang menjadi labil. Alangkah baiknya agar menyingkirkan hal yang demikian, yakni dengan memikirkan hal-hal yang positif. Ingat, pikiran yang positif akan membawa dampak yang positif bagi mood anda.
4. Jika ada masalah, segera selesaikan
Salah satu faktor penyebab hadirnya bad mood adalah, adanya masalah yang sedang menimpa anda. Kalau memungkinkan, segera selesaikan masalah tersebut -- agar suasana hati anda menjadi tenang dan lega.
5. Situasi buruk hanya sementara
Masalah itu ada 2 macam, ada yang bisa diselesaikan dengan segera -- ada pula yang perlu waktu serta proses untuk menyelesaikannya.
Untuk tipe masalah yang kedua tentunya akan sangat mengganggu pikiran dan mempengaruhi mood anda. Jadi, anda harus mensugestikan ke diri anda sendiri bahwa 'situasi buruk pasti ada akhirnya, semua hanya sementara, dan biarkan waktu yang mengubah segalanya menjadi lebih baik.'
Sangat penting untuk tahu bagaimana caranya agar bisa memanage hati masing-masing. Karena apabila kita tak bisa melakukannya, hal itu akan berdampak buruk bagi diri kita dan orang-orang di sekitar kita. Tentunya kita akan lebih sensitif, tertutup, dan kurang produktif apabila membiarkan bad mood menguasai diri kita.
Pertanyaannya sekarang, bagaimana mood anda saat ini? Apakah lagi sedih atau lagi senang?
Silahkan anda jawab di kolom komentar!