menu melayang

28 Februari 2021

Perubahannya Minor Suzuki Ignis Terbaru dan Harganya!

Suzuki Ignis 2020 adalah salah satu mobil baru yang diluncurkan di era pandemic COVID-19 oleh PT Suzuki Indomobil Sales. Peluncurannya diharapkan bisa memberikan stimulus di tengah pasar mobil yang masih bergairah di Indonesia. Sebagai 4W Marketing SUS, yaitu DOny Saputra menyebutkan bila kehadiran mobil Urban SUV ini dijadikan sebagai pelengkap untuk memenuhi kebutuhan para urban.

Itulah sebabnya tampilannya sekarang ini dibuat lebih bergaya, fresh, dan tampil gagah. Selain itu, fiturnya juga semakin lengkap demi memberikan kenyamanan pada para penggunanya supaya mendukung kegiatan mobilitas para kaum urban. Lebih detailnya akan kami kupas selengkapnya tentang spesifikasinya di bawah ini:



Desain Eksterior

Seperti yang diketahui bahwa mulanya Ignis telah diperkenalkan di Indonesia pertama kali dengan memboyong 3 tipe sekaligus di tahun 2017. Yaitu GL, GL Suzuki Sport, dan GX. Perbedaan ketiganya hanya terletak pada aksesorisnya saja. Namun untuk keluaran tahun 2020 kali ini, tipe GX memiliki tampilan yang lebih sporty karena memiliki guard diffuser berwarna silver.

Selain itu ada juga tambahan berupa bezel fog lamp berukuran lebih besar jadi tampilannya semakin sporty. Sedangkan tipe GL terlihat polos, namun desain bumper depannya sama seperti tipe GX. Berlanjut di bagian sampingnya, tipe GL dan GX tidak banyak berbeda. Karena sama-sama menggunakan ukuran velg sebesar 15 inch berwarna hitam.


Desain Interior

Pada desain interiornya, mobil baru Suzuki Ignis 2020 ini terlihat tidak memberikan perubahan desain pada dashboardnya. Perbedaannya hanya terlihat pada corak warnanya saja. Untuk tipe GL belum dilengkapi dengan head unit layar sentuh. Sementara untuk tipe GX sudah menggunakan konsol tengah dan gagang pintu yang warnanya seperti desain eksteriornya.

Sementara itu, untuk kursinya sangat lembut dan mewah desainnya. Hanya saja sayangnya kedua tipenya belum ada headrest pada kursi belakangnya. Namun meski begitu, ruang bagasinya cukup luas karena bisa menampung 260 L sekaligus. Selain itu, mobil ini juga bisa dilipat pada bangku belakangnya sebesar 60:40.

Sehingga meski penumpangnya penuh, namun tetap saja bagasinya luas dan bisa membawa banyak barang sekaligus.


Fitur Menarik Suzuki Ignis

Untuk fitur menarik lainnya telah tersedia layar berbentuk MID yang lengkap. Namun layar LCD yang dipakainya belum full pixel. Selain itu, ada juga tombol start stop engine dan smart entry yang membuat pengguna bisa menekan tombol dan mengantongi kunci saja ketika ingin membuka dan mengunci pintu mobilnya. Sedangkan untuk menyalakannya bisa dilakukan dengan menginjak pedal gas dan menekan tombol start stopnya saja.


Harga Suzuki Ignis Lengkap

Kira-kira, berapakah harga Suzuki Ignis? Dengan menyiapkan uang sebesar Rp 171 jutaan sampai Rp 200 jutaan saja, Anda sudah bisa mendapatkan kendaraan roda empat ini dengan kapasitas mesin sebesar 1.200 CC 4 silinder yang tenaganya mencapai 85 Hp dan torsi puncak sampai 113 Nm sekaligus.

Berikut List Harga Suzuki Ignis Terbaru 

- Suzuki Ignis varian GL M/T Rp. 171.000.000

- Suzuki Ignis varian GL AGS Rp. 181.000.000

- Suzuki Ignis varian GX M/T Rp. 190.000.000

- Suzuki Ignis varian GX AGS Rp. 200.000.000

Catatan: 

Harga Suzuki Ignis ini dapat berubah sewaktu-waktu dan ada perbedaan sesuai kota masing-masing.





Baca Juga

Blog Post

Related Post

Mohon maaf, belum ada postingan.

Back to Top

Cari Artikel


Artikel Terbaru

close
VR Headset