menu melayang

30 Oktober 2021

Berikut beberapa episode dari serial kartun yang kontroversial, Simak!


Serial kartun merupakan salah satu tontonan wajib bagi anak-anak, dengan minat menonton yang tinggi oleh anak-anak di seluruh dunia. Menjadikan serial kartun termasuk salahs atu konten terlaris, tetapi perlu diingat bahwa kita juga perlu menjaga anak-anak dari adegan yang tidak baik, atau membatasi durasi menonton. Sebut saja Tom and Jerry 2021, pernah mengalami pencekalan di salah satu episodenya karena mengandung unsure kekerasan, kanibalisme dan merokok.

Maka dari itu kita harus memantau dengan baik apa saja yang tidak boleh ditonton oleh anak-anak sebagai orang tua. nah kali ini kami akan memberikan informasi seputar beberapa episode dari serial kartun yang kontroversial, penasaran seperti apa? Simak ulasanya sebagai berikut.


1. Spongebob Squarepants

Siapa sangka bahwa serial kartun favorit anak-anak di seluruh dunia ini pernah mengalami kontroversi di salah satu episodenya. Kala itu di episode Red Mist yang sangat terkenal, sebab episode ini sangat dilarang untuk tayang, mengingat bahwa episode ini terkesan sadis dan berbeda dengan episode spongebob lainnya yang konyol.

Red Mist lebih menderitakan tentang kehidupan Squidward, dimana karakter ini selalu dilanda kekesalan yang mendalam dan kesedihan. Ketika sampai pada puncak kesedihan, Squidward memutuskan untuk bunuh diri dengan menembakkan pistol kea rah kepalanya.


2. Mickey Mouse

Serial kartun garapan Disney ini juga pernah mengalami pencekalan di salah satu episodenya, yaitu episode Suicide Mouse. Serial yang melegenda ini mulai merajai industri serial kartun sejak tahun 1930 lalu. Di episode Suicide Mouse, menceritakan karakter yaitu Mickey yang kala itu sedang berjalan-jalan melewati gedung dengan iringan usik yang cukup mengganggu telinga.Selain suara mengganggu ada beberapa backsound dan gambar hitam yang terkesan horror, ketika itu Mickey Mouse mendekat pada kamera dengan ekspresi wajah dan suara yang sangat aneh. 

Tetapi ternyata episode tersebut hanyalah hasil rekaan atau editan Creepypasta saja. Hal tersebut dijelaskan oleh Bustle yang menganalisa lebih dalam tentang video tersebut.


3. Crayon Sin Chan

Beralih ke serial kartun Jepang yaitu Crayon Sin Chan yang sangat populer pada masanya. Tingkahnya yang lucu dan menggemaskan membuat orang-orang sangat terhibur dengan serial kartun ini. Namun pada episode terakhir serial ini memberikan suguhan yang tak biasa dimana episode terakhir menceritakan tentang kisah sedih Shin Chan dan adiknya Himawari yang tertabrak mobil ketika hendak menyebrang jalan.

Dari episode terakhir tersebut dijelaskan bahwa inilah awal kehidupan Sin Chan dimana cerita tersebut hanyalah imajinasi belaka dari ibunya yaitu Misae yang belum bisa berlapang dada menerima kepergian kedua anaknya tersebut.


4. Tom and Jerry

Di posisi terakhir sebagai kartun dengan episode kontroversial yang akan kita bahas adalah Tom and Jerry. Di episode yang berjudul Tom’s Basement, menceritakan puncak kekerasan atau perkelahian yang sudah menjadi rutinitas mereka berdua. Mereka bahkan bukan hanya memukul atau berlari saja, melainkan Tom yang kala itu berhasil menangkap Jerry kemudian memotongnya dnegan menggunakan pisau.

Tentu saja adegan tersebut terbilang sadis untuk ditonton anak-anak, maka dari itu episode Tom’s Basement dilarang tayang di TV nasional. Bagaimana, apakah menurutmu episode ini sangat sadis?


Nah itulah beberapa informasi yang dapat kami bahas seputar beberapa serial kartun dengan episode yang kontroversial. Jangan lupa untuk selalu mengawasi anak-anak kita dari tayangan apapun agar anak kita tidak menirukan hal buruknya. 





Baca Juga

Blog Post

Related Post

Mohon maaf, belum ada postingan.
Artikel Terbaru

Back to Top

CSS

Cari Artikel